Kamis, 18 September 2014

tips dan trik

tips dan trik untuk mengerjakan tugas kelompok secara bersamaan dalam tempat yang berbeda yaitu menggunakan google drive
wah keren kan jadi kita tidak perlu datang .... apalagi bertemu
nah gini caranya misalnya kita mau edit data secara bersama-sama
langkahnya sebagai berikut :
1.pilih salah satu file yang ingin diedit dan di bagikan
2. ubah pengaturan akses file dengan mengklik ubah dan akan muncul pilihan
3. setelah menentuikan pilihan akses, kemudian klik dan simpan
4. kembali ke kotak dialog setelan berbagi kemudian masukkan alamat email pengguna lain dalam kotak   
    undang orang , kemudian tentukan pilihan akses atas file yang dibagikan
5.setelah semua pengguna lain dimasukkan klik kirim kemudian klik selesai
6. bagi pengguna lain yang menerima file, dapat di cek pada kotak masuk e-mail yang dimasukkan kedalam
    kotak undang orang
7. sekarang file nya siap di edit ,mudah kan
selamat mencoba

Perkembangan dan Kemajuan Teknologi




Perkembangan dan Kemajuan Teknologi di era sekarang benar-benar luar biasa . semakain banyak teknologi canggih yang diciptakan manusia dan pastinya sangat memudahkan manusia.mulai dari alat komunikasi , ini kemajuan yang sangat besar . ditandai dengan beragam aslat komunikasi seperti HP , tablet , dan masih banyak lagi . dan pastinya dilengkapi fitur-fitur yang lebih lengkap dan lebih maju . Tapi maaf kali ini saya tidak ingin membahas tentang alat komunikasi ya .....
saya ingin membahas tentang internet . tentang layanan GOOGLE . pasti sudah tidak asing lagi kan ?
google memang sudah tidak asing lagi , apalagi bagi seorang pelajar . setiap hari mungkin bagi seorang pelajar tidak bisa lepas dari google.
kali ini saya ingin menjelaskan tentang google drive.

google drive adalah layanan penyimpan file atau dokumen yang disediakan oleh google .jadi google drive itu memungkinkan pengguna untuk melakukan penyimpanan,sharing,dan pengeditan  file secara online .google drive mulai dikenal sejak bulan maret 2006. google drive menawarkan aplikasi word, spreadsheet,presentasi dan lainnya secara online . jadi jika komputer kita tidak menyediakan ms.word , ms exceel kita bisa menggunakan layanan google drive ini ,selain itu teman kita juga bisa ikut mengedit juga dengan komputer yang berbeda keren kan ?.....
jadi kita nggak usah khawatir ya jika ingin mengerjakan makalah bersama kelompok meskipun terpisah oleh jarak dan waktu hehe.....

Jurusan Pendidikan Biologi


Pendidikan Biologi

Okey masih ingat kan aku mahasiswa jurusan biologi universitas muhammadiyah malang. jurusan pendidikan biologi UMM berdiri pada tahun 1983.dan alhamdulilah dengan akreditasi A sampai tahun 2016.misi dari jurusan biologi adalah menciptakan tenaga pendidik yang profesional, peneliti dengan ide yang brilian , dan wirusahawan yang handal. dengan  tenaga edukatif yang memadai dan pastinya dilengkapi dengan laboratorium yang lengkap. Selain itu jurusan pendidikan biologi juga menjalin kerjasama dengan berbagai lembaga , berbagai perusahaan , dan sekolah-sekolah baik negeri maupun swasta.

So , saya sangat bangga bisa masuk jurusan biologi Universitas Muhammadiyah Malang . 


my campus


UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

yaa inilah kampusku, meskipun aku adalah mahasiswa baru tapi I LOVE UMM . kampus swasta yang terakreditasi A . aku percaya kampusku tidak kalah dengan kampus-kampus negeri lainnya . kampusku sangat eksotis . kenapa ? ada jurangnya loh.... kampusku sering disebut kampus putih karena bangunannya di dominasi warna putih . Keren kan indonesia banget Jas Merah Kampus Putih . pokoknya i love UMM.
kampusku berdiri pada tahun 1964 dan merupakan cabang dari Universitas Muhammadiyah Jakarta . Universitas Muhammadiyah Malang memiliki 3 kampus . sedangkan saya kuliahnya di kampus 3 , nah sepertyi di foto . cantik kan ? di UMM memiliki 10 fakultas , 1 progam pascasarjana , dan 2 progam doktor .

Kotaku Nganjuk tercinta

Asssalamu'alaikum
hayy ...
kali ini saya mau posting tentang my city . yaps kota nganjuk tercinta . aduh lebay sekali ya saya . maklumlah disini saya di lahirkan . disinilah saya di besarkan dan disini juga tempat yang pertama kali saya lihat . aduhh tambah alay pula ya . ya sudah langsung aja ya ....
Nganjuk itu terletak di propinsi jawa timur indonesia pastinya .
Nganjuk sering disebut juga dengan Kota Angin. Wahhh pasti berpikir sering dilewati angin tornado gitu ya ?
ya enggaklah . yaa memang angin di nganjuk itu agak lebih kencang daripada di kota-kota lain .pernah waktu musim penghujan genteng rumah saya jatuh gara-gara anginnya yang agak kencang. tapi alhamdulilah tidak ada korban .
okey umumnya masyarakat nganjuk beragama islam . dan adat istiadatnya juga masih kental . kesenian khas dari nganjuk ada banyak sekali seperti tari tayub , tari mungdhe dan jaranan dan masih banyak lagi pastinya .
untuk makanan khas dari nganjuk , pastinya ada banyak ya tapi saya sebutkan yang umum saja ya dari pada saya nanti jadi laper kalo inget makanan ... hehe
makanan yang terkenal itu ada nasi becek , dumbleg wah yang ini rasanya enak banget ,nasi pecel , krupuk pecel dan masih banyak lagi . kalau temen-temen berkunjung ke nganjuk harus mencoba masakan khas nganjuk ya ..... oh iya ada satu lagi di tempat saya itu ada asem-asem kambing. itu juga sudah terkenal loh
kalau tempat wisata pasti banyak lah ya ada roro kuning, sedudo , gua margo tresno nah yang ini katanya cocok loh buat yang pasangan kekasih agar hubungannya bisa langgeng . ada kali bening dan masih banyak lagi lah . sekian dulu ya postingan saya tentang kota saya tercinta cielah .....
saya akan menambah lagi nanti ....
wassalamu'alaikum